Favourite Destination
Semua tempat yang saya sudah kunjungi pasti mempunyai keunikan tersendiri, tetapi memang ada beberapa tempat yang saya anjurkan untuk didatangi apabila anda belum pernah kesana dan ada kesempatan untuk kesana … antara lain …
1. Cappadocia di Turki
Cappadocia, sebuah kota di Turki ini tergolong unik. Jika Anda berkunjung ke tempat ini, Anda akan melihat bangunan yang mayoritas terbuat dari batu yang dipahat dari zaman dulu. Pemandangan inilah yang akan mengingatkan Anda pada kota batu di film kartun Flinstones.
Sungguh mengagumkan dan menimbulkan decak kagum karena bangunan gua dari batu yang ada di kota Cappadocia sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu. Untuk itulah, Cappadocia masuk dalam salah satu jajaran UNESCO World Heritage Site..2. Santorini
Terletak di sebelah selatan Laut Aegea, Santorini merupakan sebuah kelompok kecil lima pulau Cycladic yang terdiri dari pulau utama Thera; Therasia dan Aspronisi di batas luar; dan dua pulau lava.
Kelimanya mengelilingi sebuah kaldera besar, terutama kaldera yang tenggelam, suatu kawah berbentuk mangkuk yang terbentuk ketika bibir gunung api ambruk.
Tetapi selama Zaman Perunggu, sekitar 5.000 tahun yang lalu, Santorini adalah satu daratan vulkanis yang disebut Stronghyle (yang berarti ‘bulat’ dalam bahasa Yunani), dan yang memainkan peranan penting dalam membentuk sejarah..3. Fjord di Norwegia
Wah ini pemandangan yang luar biasa dan jarang sekali tempat lain punya pemandangan alam yang seperti Fjord di Norwegia … hanya memang makanan cukup mahal disana …